Litaratute kehamilan( review)

By Iamsyadh - 22:22:00



Litaratute kehamilan

Selam proses kehamilan sampe proses menyusui ada beberapa buku-buku yang aku baca.
1.    Buku pintar ibu hamil – 100 tip penting untuk ibu hamil penulis tim Naviri penerbit PT Elex Media komputindo
2.    The Mommy Brain – jadi ibu membuat anda lebih cerdas, penulis Katrerine Ellison, penerbit BIP
3.    Melahirkan Tanpa Rasa Sakit , penulis Evariny Andriana CHt, penerbit BIP
4.    Mencerdasakan Anak Sejak Dalam Kandungan, penulis Evariny Andriana CHt, penerbit BIP
5.    Anti Panik, penulis TigaGenerasi, penerbit Wahyumedia


Buat para calon ibu memang sudah sabaiknya kita banyak - banyak cari info seputar kehamilan dan bagaimana mempersiapkan sebagai ibu?. Nah karena aku ini orangnya parnoan, jadi aku memilih untuk mencari tahu dengan banyak baca buku bukan browsing lewat internet. Kenapa? Yaitu tadi kalau di internet itu terkadang malah bikin parno akut, bukannya aku ngak percaya yah? aku sendiri juga share tentang pengalaman kehamilan. Disetiap postingan aku selalu aku kasih noted kalau hal-hal yang terjadi pada ibu hamil itu berbeda-beda, dan jangan #baper kalau ada ibu hamil lain bercerita tentang pengalamannya, kebanyakan sih tentang masalah kehamilan yah. Jadi biar ngak sedikit parno dan tetap stay cool, ikuti saran dokter banyak baca buku,karena kalau buku sudah jelas ada pertanggung jawaban hasil tulisannya.

Aku mau bahas sekilas tentang isi buku-buku yang aku baca, bisa juga buat referensi bagi kalian untuk memilih buku apa yang mau dibeli kalau lagi proses kehamilan seperti ini.

Pertama “Buku pintar ibu hamil – 100 tip penting untuk ibu hamil ”


Buku ini bersi 100 ulasan mengenai kondisi kehamilan, mulai dari proses awal kehamilan sampai proses kelahiran. Bagaimana masa subur dan cara menghitung masa subur, cara ingin punya anak laki-laki atau perempuan, apa saja yang harus diperhatikan selama kahamilan, masalah kehamilan, cara menjaga kesehatan ibu hamil mulai dari pola aktivitas hingga jenis makann yang baik dan tidak baik untuk dikonsumsi ibu hamil. Masalah-masalah yang dialami ibu hamil. Dan hal-hal yang harus dilakukan dan yang harus dihindarkan.  Bukunya memang tebal tapi bacanya juga ngak membosankan kok karena pembahasannya mudah dimengerti.

Ketika ada beberapa masalah tentang kehamilan, aku langsung buka buku ini, sudah seperti kamus berjalan. Dimana beli buku ini? Waktu itu dapat karena ada bazar buku gramedia denga harga Rp 20.000 huehehe. Boleh juga searching di internet kalau – kalau saja masih ada stock buku. Karena berada di stock bazar kemungakinan buku ini susah ditemui lagi diperedaran.

Buku kedua “The Mommy Brain – jadi ibu membuat anda lebih cerdas”



Buku ini lebih menceritakan tentang bagaimana menjadi seorang ibu, hal – hal yang terjadi setelah anda menjadi ibu. Kerepotan seorang ibu yang mengurus anak-anaknya. Bagaimana menjadi ibu yang multitasking , menjadi ibu yang tahu segalanya baik urusan dapur, keuangan, bersosialisasi, anak, suami dan bagaimana dapat mencuri waktu untuk dirinya sendiri “me time” . Buku ini juga mengajarkan kita bahwa seorang ibu itu harus cerdas, dan tangkas. Pola fikir seorang ibu dapat menentukan bagaimana anaknya kelak. Dan issue yang mengatakan, “ bener ngak sih jadi ibu itu bikin pelupa, karena ngak cuma satu hal yang dipikirkan dan diurus? ” nah di buku inilah dikupas mengenai hal itu, jadi buat aku ini buku recommended banget lah.
Buku ini aku dapat waktu ada bazar buku gramedia juga 1 komplotan sama review buku pertama, hehehe, harganya? Ngak lebih dari Rp 50.000 kok, atau mungkin sama Rp 20.000 . Bagi yang beruntung searching di internet, good luck !

           Buku ketiga dan keempat “Melahirkan Tanpa Rasa Sakit” , “ Mencerdasakan Anak Sejak Dalam Kandungan ”



Buku ini aku beli waktu kehamilan 34minggu, karena aku mengalami bayi sungsang, like what I said before, aku itu parnoan. Biar ngak tambah parno, aku beli lah buku ini untuk membantu menjernihkan pikiran dan merilekskan diri. Sebenarnya buku ini hampir sama, cuma bedanya yang satu lebih dikhususkan untuk mempersiapkan proses melahirkan, dan yang satunya lagi lebih menstimulasi dan cara berkomunikasi dengan janin saat didalam kandungan, tidak hanya untuk ibu namun juga untuk ayah. Menjalin kedekatan emosional antara janin dan orangtuanya.
Kedua buku ini juga dilengkapi dengan cara – cara hypnobirthing, metode pernapasan, hingga tata caranya bisa dilakukan dirumah sendiri. Dan kedua buku ini juga dilengakapi dengn CD, panduan relaksasi, so worth it banget lah beli buku ini. Bisa juga disaat siang hari saat beristirahat putar CD ini, atau bisa juga jadi lagu pengantar tidur. Buku pertama ini lebih banyak membahas tentang bagaimana menjalani kehamilan dengan rasa menyenangakan dan menyambut kelahiran sang bayi dengan suka cita.
Apa hanya yang bermasalah saja yang baca buku ini? Ow tentu tidak, karena buku ini lebih mengajak kita untuk mulai berfikir out of the box, janganlah berfikir kalau proses melahirkan itu menyakitkan, tapi menyenangkan, kenapa menyenangakan? Karena kita akan menyambut mahkluk ciptaan Allah yang baru. “ melahirkan itu menyenangkan bukan menyakitkan “ itu sudah jadi slogan bagi calon ibu melahirkan. Sugesti yang harus kita tanam di alam bawah sadar kita agar kita siap menjalani proses persalinan dengan rasa yang rileks.
Selamat membaca dan rajin - rajinlah mempraktikkan metode-metode yang sudah dijelasakan. Inshaallah bermanfaat. Bagi kalian  yang memang sudah memilih proses Caesar pun juga patut membaca, bagaimanapun Caesar juga membutuhkan mental yang kuat dalam menghadapinya bukan? Kita juga harus tetap rileks agar proses recovery lebih cepat.

Buku kelima “Anti Panik Mengasuh Bayi”



Buku yang lagi happening ini juga buku wajib beli bagi ibu-ibu baru. Buku setebal 392 halaman ini berisikan tentang bagaimana pola pengasuhan anak. Dijabarkan berdasarkan umur perkembangan anak dari 0-6 bulan, 6-12 bulan, 12-18 bulan,  18-24 bulan dan 24-36 bulan.
Penyajian buku ini menarik karena disertai dengan ilustasi, berisi mitos dan fakta pola pengasuhan anak. buku ini menjelaskan pada kita khususnya para ibu dan calon ibu bahwa menjadi ibu itu harus memeliki pengetahuan dan wawasan yang luas, tidak bisa hanya berdasarkan katanya atau terpaku pada mitos. Dengan bu ini juga kita diajarkan untuk tidak panic menghadapi tumbuh kembang anak. walau jujur “ saya masih panikan” .

Selamat berburu buka bacaan ! semoga bermanfaat yah mommies review bukunya J

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar